Search

Padi Probumi janjikan 27 juta suara untuk Prabowo-Sandiaga

Jakarta (ANTARA News) -Sekitar 1.000 orang yang mengatasnamakan Prabowo-Sandiah Pro Buruh Migran Indonesia (Padi Probumi) mendeklarasikan dukungan kepada pasangan calon Presiden dan calon Wakil Presiden nomor urut 02.
     
Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno, di Sekretariat Nasional (Seknas) Prabowo-Sandi, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu.
     
Ketua Umum DPP Padi Probumi, Luthfi Sungkar, menyatakan, pihaknya siap memenangkan Prabowo-Sandi pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019, khususnya dari pemilih di luar negeri. Bahkan, telah memang spanduk di Kuala Lumpur, Malaysia.
     
"Kalau kemarin ke Kuala Lumpur, minggu depan ke wilayah lain, Malaysia timur dan Timur Tengah," kata Sandiaga.
       
Katanya, jumlah buruh migran di luar negeri cukup signifikan. Mencapai sembilan juta orang. Terbesar berada di Malaysia sebanyak 2,7 jiwa.
     
"Arab Saudi terbesar kedua 988 ribu, UEA (Uni Emirat Arab) 600 ribu," jelasnya mengutip data Bank Dunia 2016.

"Kalau sembilan juta ini berkeluarga dan punya anak, berarti ada 27 juta jiwa di luar negeri. Ini yang akan kita garap, Pak Sandi," imbuh Luthfi yang juga anggota Pengusaha Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) itu.

Baca juga: Relawan ramaikan halaman Gedung KPU

Baca juga: Relawan Patriot deklarasi dukung Prabowo-Sandiaga

Baca juga: Emak-emak hadiri deklarasi relawan Sandi Uno Community

Baca juga: Prabowo bertemu Relawan Emak-Emak Binangkit Bali

Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2018

Let's block ads! (Why?)

from ANTARA News - Berita Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2R58R2y

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Padi Probumi janjikan 27 juta suara untuk Prabowo-Sandiaga"

Post a Comment

Powered by Blogger.