Search

10.000 peserta ikuti BRI Run 2018 di Karanganyar

Karanganyar (ANTARA News) - Sebanyak 10.000 peserta mengikuti kegiatan BRI Run 2018 di De Tjolomadoe Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu

"Kegiatan ini dalam rangkaian HUT ke-123 BRI dan BRI Run sudah kami laksanakan yang ketiga kalinya," kata Direktur Utama BRI Suprajarto di sela kegiatan di Kabupaten Karanganyar, Minggu.

Pada kegiatan tersebut BRI didukung oleh Indonesia Muda Road Runner (IMRR). Ia mengatakan sama dengan kegiatan serupa yang pertama dan kedua, untuk kali ini animo masyarakat cukup tinggi.

"Kami melaksanakan event ini karena lari merupakan olahraga yang murah sehingga seluruh kalangan masyarakat bisa berpartisipasi," katanya.

Ke depan, pihaknya akan terus melaksanakan event tersebut sekaligus untuk mengembangkan sektor pariwisata di daerah-daerah yang ada di Indonesia.

"Seperti kali ini kami melaksanakan di De Tjolomadoe, agar masyarakat juga tahu tentang wisata heritage ini. Apalagi destinasi ini belum lama dibangun oleh Kementerian BUMN, ini membuktikan bahwa BUMN hadir untuk negeri," katanya.

Meski demikian, pihaknya belum dapat memastikan lokasi pelaksanaan BRI RUN pada tahun depan.

"Bisa di Jawa seperti Jawa Timur kan belum pernah, atau mungkin di Purwokerto yang merupakan awal berdirinya BRI. Meski demikian bisa juga di luar Jawa sekaligus mengeksplorasi pariwisata di sana," katanya.

Adapun, pada pelaksanaan kali itu, pihaknya menyediakan hadiah dengan total Rp198 juta untuk 6 kategori lomba yang terbagi dalam 3 jarak tempuh, yaitu 5 km, 10 km, dan 21 km.

Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2018

Let's block ads! (Why?)

from ANTARA News - Berita Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2KNmEJ1

Bagikan Berita Ini

0 Response to "10.000 peserta ikuti BRI Run 2018 di Karanganyar"

Post a Comment

Powered by Blogger.