Search

Kemarin, pelantikan presiden hingga Eggi Sudjana diamankan polisi

Jakarta (ANTARA) - Berbagai berita menarik di Jakarta telah diwartakan Kantor Berita Antara pada hari Minggu (20/10), dengan pelantikan presiden sebagai peristiwa yang paling mentereng.

Namun selain itu masih ada sejumlah berita yang masih menarik dibaca untuk mengawali Senin pagi Anda.

1. Eggi Sudjana kembali diamankan polisi di hari pelantikan presiden

Pengacara Eggi Sudjana kembali diamankan oleh penyidik kepolisian bertepatan dengan pelantikan Joko Widodo dan Maruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2019-2014 pada Minggu, 20 Oktober 2019.

selengkapnya di sini.

2. Pelantikan presiden, relawan bentangkan Bendera Merah Putih 200 meter

Relawan pendukung Jokowi-Ma'ruf membentangkan Bendera Merah Putih sepanjang 200 meter di Bundaran Patung Kuda untuk merayakan pelantikan Joko Widodo dan Maruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2019-2024

selengkapnya di sini.

3. Pelantikan presiden, masyarakat paham tak ditemui Jokowi

Masyarakat di depan Istana Merdeka memahami tidak jadi ditemui Presiden dan Wakil Presiden periode 2019- 2024 karena Jokowi dan Ma'ruf Amin dijadwalkan bertemu dengan sejumlah tamu negara hingga pukul 22.00 WIB.

selengkapnya di sini.

4. Polisi amankan pria pengaku 'Presiden' terpilih di Gatot Subroto

Polda Metro Jaya mengamankan seorang pria berinisial ES (59) pengaku sebagai 'Presiden' terpilih di dekat gedung DPR/ MPR RI sebelum pelantikan Presiden- Wakil Presiden periode 2019-2024, Minggu pagi.

selengkapnya di sini.

5. Festival Kampung Akuarium ajak warga kurangi penggunaan plastik

Festival Kampung Akuarium di Jakarta Utara mengajak warga untuk mengurangi penggunaan sampah plastik sebagai upaya menjaga lingkungan.

selengkapnya di sini.

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Ganet Dirgantara
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Let's block ads! (Why?)

from ANTARA News - Berita Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Bs8zwH

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kemarin, pelantikan presiden hingga Eggi Sudjana diamankan polisi"

Post a Comment

Powered by Blogger.