Salah satu dari rombongan dari emak-emak bernama Ida menanyakan apa yang dilakukan Sandiaga jika terpilih dalam mengatasi masalah tersebut.
"Bu Ida, Insya Allah jika Prabowo-Sandi terpilih dan mendapatkan amanat dari masyarakat Indonesia, kami akan menyejahterakan ibu-ibu. Ya kesejahteraannya, pendapatannya, penciptaan dan peluang mendapatkan lapangan kerja buat keluarga di Indonesia," kata Sandiaga dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta, Selasa.
Dia menambahkan, perempuan Indonesia adalah perempuan hebat dan perempuan mandiri. Di sini ibu-ibunya semua hebat karena juga usaha aneka camilan, jualan ke pasar, jual makanan "online" dan rias pengantin.
"Semua akan kami mudahkan," katanya.
Menurut dia, dengan menyerap aspirasi untuk mendapatkan masukan langsung dari masyarakat karena pemimpin yang baik itu harus lebih banyak mendengar jangan hanya janji-janji saja.
"Allah sudah menulis akan mencabut dan memberikan kekuasaan kepada siapa saja yang Dia kehendaki. Jadi semuanya sudah tertulis di Lauhul Mahfudz. Jadi nggak usah khawatir. Jika Allah berkehendak apapun jadi," kata pasangan capres Prabowo Subianto itu.
Dia hanya ikhtiar, terus menyapa dan menyerap aspirasi ke seluruh Indonesia. Mendengarkan menjadi modal untuk memperbaiki kesejahteraan melalui deregulasi ekonomi yang berpihak kepada rakyat.
Salah satu warga bernama Muzadi meminta kalau bisa OK OCE juga diterapkan di Lamongan dan seluruh Indonesia.
“Kalau bisa Pak, OK OCE segera dilbikin di Lamongan, sekalian seluruh Indonesia Pak,” kata Muzadi.
Pilpres 2019 diikuti dua pasangan calon yakni nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin dan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno.
Baca juga: Sandiaga datangi kampung pembuatan peci di Gresik
Baca juga: Sandiaga Uno diberi sumbangan kampanye oleh emak-emak
Baca juga: Sandiaga mulai serap aspirasi ke Jawa Timur lagi
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Sri Muryono
COPYRIGHT © ANTARA 2018
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sandiaga meresmikan Roemah Djoeang di Lamongan"
Post a Comment