Search

PSIS uji coba gelandang asal Korsel di Piala Presiden

Semarang (ANTARA) - PSIS Semarang menyertakan gelandang asal Korea Selatan, Ho Cho Chan, dalam skuat yang diturunkan pada Piala Presiden 2019 dengan status sebagai pemain uji coba.

"Sudah didaftarkan di Piala Presiden sebelum datang ke Indonesia," kata Direktur Utama PSIS Semarang A.S.Sukawijaya di Semarang, Rabu.

Menurut dia, mantan pemain berusia 33 tahun itu akan menjalani uji coba bersama PSIS selama Piala Presiden.

"Kita lihat kemampuan dan visi bermainnya. Tentunya fisiknya juga kita lihat dulu," tambahnya.

Jika memenuhi syarat, Ho Cho Chan akan mengisi satu kuota pemain asing asal Asia untuk PSIS dalam menghadapi Liga 1 2019.

Tiga pemain asing yang sudah memperkuat PSIS antara lain Ibrahim Conteh, Wallace Costa dan Claudir Marini.

PSIS Semarang tergabung bersama PSM Makassar, Persipura Jayapura dan Kalteng Putra di Grup C Piala Presiden 2019.

Baca juga: Sepuluh ribu tiket disiapkan pada Piala Presiden di Magelang per hari

Baca juga: PSIS Semarang targetkan lolos penyisihan grup Piala Presiden
 

Pewarta:
Editor: Fitri Supratiwi
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Let's block ads! (Why?)

from ANTARA News - Berita Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2UmCONx

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "PSIS uji coba gelandang asal Korsel di Piala Presiden"

Post a Comment

Powered by Blogger.