Search

Citroen luncurkan kisi-kisi mobil listrik terbaru

Jakarta (ANTARA) - Citroen, produsen kendaraan asal Prancis tengah bersiap untuk menghadirkan kendaraan yang semuanya serba listrik.

Kendaraan listrik saat ini memang sedang menjadi tren di kawasan Eropa bahkan diseluruh dunia, dalam dua video teaser yang dibagikan oleh Citroen dengan menghadirkan sebuah kendaraan yang misterius.

Dikutip dari CarsCoops, Senin. Video tersebut, kemudian mengatakan bahwa "Selama 100 tahun, Citroen telah membuat mobil dapat diakses oleh semua orang. Pada tahun 2020, Citroen akan membuat mobil listrik tersedia untuk semua."

Meskipun video keduanya ini sedikit berbeda, video teaser terbaru itu mengatakan akan ada lagi yang akan datang pada 27 Februari mendatang. Mengingat bahwa Citroen rupanya telah melewatkan Geneva Motor Show, kemungkinan kendaraan itu akan diluncurkan pada acara khusus pada akhir bulan ini.

Kendati demikian, Citroen belum memberikan kepastian detil dari mobil listrik tersebut. Tetapi gambar dari cuplikan itu memberikan kisi-kisi pada mobil itu yang memiliki gril tertutup sepenuhnya dengan logo Citroen yang menyala.

Tidak hanya itu, teaser itu juga memberi gambaran bahwa, mobil ini memiliki lampu bundar dan juga fender depan yang jelas. Jika dilihat, mobil itu tidak terlihat seperti kendaraan Citroen pada umumnya.

Tetapi mobil itu memiliki kesamaan dengan konsep Ami One yang dirilis pada tahun lalu, model khusus itu adalah dua kursi ultra-kompak yang disebut sebagai solusi mobilitas perkotaan listrik.

Mobil listrik ini diperkirakan akan memiliki jangkauan hingga 100 km dengan kecepatan tertinggi 45/jam. Kendati demikian, hal ini masih belum terlihat jelas apakah Citroen berencana untuk membangun mobil ini menjadi pesaing Smart ForTwo.


Baca juga: Mantan petinggi Renault-Nissan jadi bos DS dan Citroen

Baca juga: Citroen C3 Aircross Flair rendahkan emisi untuk pasar Inggris

Baca juga: Deretan mobil-mobil klasik mungil bersejarah

Pewarta: KR-CHA
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020

Let's block ads! (Why?)

from ANTARA News - Berita Terkini kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2tJgHZz

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Citroen luncurkan kisi-kisi mobil listrik terbaru"

Post a Comment

Powered by Blogger.